Latest News

Gempa Banten Terasa Sampai di Jakarta


Asalamualaikum.Wr.Wb. Bumi mungkin saat ini sudah geram dengan tingkah laku kita, banyak terjadi bencana alam di berbagai wilayah, seperti yang ada pada wilayah banten dan sekitanya Gempa bumi berkekuatan 6.0 SR pada Minggu (15/4/2012) pukul 2.26 WIB.

Gempa yang berpusat di 95 km Barat Daya Pandeglang, Banten ini dirasakan di beberapa kota lain, seperti Jakarta dan Depok.

Bahkan, beberapa pengguna Twitter yang berada di Bogor melaporkan merasakan gempa yang berpusat di sekitar Selat Sunda tersebut.

Di Jakarta, guncangannya terasa cukup kuat selama kurang lebih 20 detik.

Menurut laporan Tribun News, kepanikan sempat terjadi di kantor Kompas TV di Palmerah, Jakarta. Sejumlah karyawannya berhamburan keluar ketika gempa terjadi.

Seperti dilansir BMKG, titik pusat gempa ini berjarak 216 km dari kota Jakarta.